![]() |
Kades Tompira, Sufran Tanadi. |
MORUT- Luapan banjir yang menerjang wilayah Desa Tompira, Kecamatan Petasia Timur, Kabupaten Morowali Utara, membawa dampak terhadap lumpuhnya aktivitas sebagian warga.
Tidak tinggal diam, Pemerintah Desa (Pemdes) Tompira langsung bergegas tancap gas menyalurkan paket bantuan kepada warga Tompira yang terdampak banjir.
Bantuan ini disalurkan Pemdes Tompira, Jumat (11/4/2025). Hal itu disampaikan Kepala Desa (Kades) Tompira, Sufran Tanadi, ke awak media. Sufran Tanadi menyebutkan, bantuan tersebut dibagian kepada warga setelah pihaknya menggelar rapat dengan lembaga BPD pada hari Selasa, 7 April 2025 lalu.
"Hasil rapat dengan BPD, memutuskan kita akan membagikan bantuan ke masyarakat yang terdampak banjir, bantuan kita packing dan langsung dibagian ke warga yang berhak dibantu," ungkap Sufran Tanadi.
Penyerahan bantuan untuk korban banjir Tompira ini, lanjut Sufran Tanadi, atas kolaborasi Pemdes Tompira dan perusahaan tambang nikel, PT Keinz Ventura.
"Pemdes Tompira dan PT Keinz Ventura saling bekerjasama membantu warga yang tertimpa kesusahan akibat banjir, kita harapkan bantuan ini dapat meringankan kebutuhan warga di tengah banjir yang melanda," kunci Sufran Tanadi. (FAUSIAH WULANDARI HAFID)
Tidak ada komentar: