ads

HUT PERUMDA-TM PALOPO KE-21

HUT PERUMDA-TM PALOPO KE-21

DPRD Kota Palopo

Headline

Metro

Hukum

Daerah

Politik

 

Kejuaraan BMX Surutanga Race Cup Seri 1 sukses digelar di Jln Cakalang Palopo.
PALOPO- Setelah berlangsung selama tiga hari, kejuaraan balap sepeda BMX Surutanga Race Cup Seri 1, ditutup secara resmi oleh anggota DPRD Kota Palopo dari Partai Gerindra, Nureny SE MM, Minggu (9/2/2025) kemarin, di Sirkuit Jl Andi Tenriadjeng (eks Jl Cakalang) Palopo. 

Acara penutupan ini, juga dihadiri Kabag SDM Polres Palopo, AKP Misbahuddin S.Sos selaku mewakili Kapolres. Selanjutnya, Nureny dan Kabag SDM Polres secara bergantian menyerahkan piala dan hadiah kepada pemenang lomba.

Ketua Panitia, Hermawan, menyampaikan event BMX Surutanga Race Cup Seri 1 ini, akan menjadi agenda tahunan. Sekedar diketahui, kejuaraan ini diselenggarakan Triput-triput Garage selaku panitia pelaksana.

"Terimakasih kepada anggota DPRD Palopo, Ibu Nureny, jajaran Pemkot Palopo, KONI, Polress Palopo dan seluruh sponsor yang telah mendukung penuh kelancaran kegiatan ini," ucap Hermawan. (RLS)

About koranakselerasi

OnlineAkselerasi.com juga beredar dalam versi cetak (Koran Akselerasi) yang beredar di wilayah Luwu Raya dan Toraja. Semoga, kehadiran media ini, dapat menambah khasana bacaan masyarakat yang lebih edukatif dan mendidik.
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Tidak ada komentar:

Post a Comment


Top