![]() |
Reses anggota DPRD Palopo di Bara. |
PALOPO- Sejumlah poin-poin penting, menjadi catatan anggota DPRD Kota Palopo asal Daerah Pemilihan (Dapil) 4 saat menggelar reses di Kecamatan Bara, Jumat (21/2/2025).
Reses tersebut, diikuti Aris Munandar, Taming M Somba, Bata Manurun, Sadam, Hj Andi Rusmiani, dan Chairil Natsir, sementara pesertanya berasal dari perwakilan warga, RT/RW, LPMK, camat dan lurah.
Dihubungi di tengah reses, anggota DPRD Palopo, Hj Andi Rusmiani, mengemukakan beberapa usulan prioritas warga Bara seperti pengadaan bak sampah, pemberdayaan UMKM, penerangan jalan umum, dan kebutuhan infrastruktur lainnya.
"Sudah kita rangkum seluruh usulan yang masuk, Insyaallah selepas masa reses ini kami langsung membahas satu per satu aspirasi itu bersama OPD terkait Pemkot Palopo, hasilnya semoga bisa direalisasikan ke masyarakat," tukas Srikandi Partai Nasdem ini. (MUSAKKAR DJABAL TIRA)
Tidak ada komentar: