ads


DPRD Kabupaten Kutai Timur

Pemkab Kutai Timur

DPRD Kota Palopo

Headline

Metro

Hukum

Daerah

Politik

 

Kantah Morowali luncurkan layanan Sertipikat Elektronik.
MOROWALI- Penerapan layanan digital melalui program Sertipikat Elektronik sudah mulai diimplementasikan di Kabupaten Morowali, di mana Kantor Pertanahan (Kantah) Morowali, Rabu (4/9/2024), resmi melaunching layanan dan Sertipikat Elektronik secara virtual. 

Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Morowali, H Muhammad Naim S.SiT MH, menerangkan launching layanan Sertipikat Elektronik ini berlangsung serentak di Sulteng, seyogianya direncakan bulan Juli 2024 kemarin, namun sempat tertunda dan akhirnya baru digelar sekarang. Peluncuran layanan elektronik ini, agak terlambat di Morowali. Karena, peralihan layanan analog ke digital memerlukan persiapan yang sangat matang. 
Launching layanan Sertipikat Elektronik. 
Kegiatan launching layanan Sertipikat Elektronik Kantah Morowali.
"Tadi pak Dirjen memberi arahan terkait perubahan layanan dari analog ke digital, salah satu penekanannya mempersiapkan bidang-bidang tanah yang dialihmediakan agar proses layanan elektroniknya tidak terhambat, jadi sekarang ini tidak ada lagi layanan analog pendaftaran sertipikat tanah semuanya sudah elektronik, hanya saja pin atau kode pasword pada Sertipikat Elektronik tidak boleh jatuh ke tangan orang lain, artinya kerahasiaan kunci masuk ke Sertipikat Elektronik harus benar-benar dijaga," jelas Naim. 

Sertipikat Elektronik ini lebih efisien, dikarenakan proses pengurusannya sangat cepat, proses pembayarannya mengunakan kode billing. Terkait layanan digital ini, Kantor Pertanahan Morowali akan terus menggelar sosialisasi ke masyarakat, bahkan pihak Kantah Morowali berencana menggelar diskusi publik agar bisa mendengarkan langsung uneg-uneg dari masyarakat. Launching tersebut, dihadiri Kajari Morowali, Wakapolres, perwakilan dari Kodim 1311/MRW, perwakilan dari Bank BRI Cabang Morowali, dan pimpinan Bank BSI. (FAUSIAH WULANDARI HAFID)

About koranakselerasi

OnlineAkselerasi.com juga beredar dalam versi cetak (Koran Akselerasi) yang beredar di wilayah Luwu Raya dan Toraja. Semoga, kehadiran media ini, dapat menambah khasana bacaan masyarakat yang lebih edukatif dan mendidik.
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Tidak ada komentar:

Post a Comment


Top