ads


DPRD Kota Palopo

Pemkab Luwu

Headline

Metro

Hukum

Daerah

Politik

 

Komsos aparat TNI di Morowali.

MOROWALI- Aktivitas komunikasi sosial (Komsos) ke rumah-rumah warga digiatkan Babinsa Koramil 1311-06 Bungku Utara, Praka Alfren Banti, Rabu (17/7/2024). Kali ini, anjangsana tersebut ia gelar di kediaman warga Desa Wanangabino, Kecamatan Mamosalato.

Komsos ini bertujuan mendekatkan personil Babinsa dengan warga di wilayah teritorial Kodim 1311/MRW. Melalui Komsos, akan terjalin dengan sendirinya kemanunggalan TNI dan rakyat.

Hal itu sangat jelas berkaitan dengan komitmen TNI, tuk menjaga hubungan erat dengan warga. Komsos juga menjadi ajang bertukar informasi antara warga dan Babinsa TNI, khususnya mengenai isu-isu teraktual yang berkembang di masyarakat.

"Dengan melaksanakan komsos, kami tidak hanya bersilaturahmi dengan masyarakat lewat tatap muka langsung, tetapi ikut serta memberikan jalan keluar dari setiap persoalan yang terjadi di tengah masyarakat," ujar Praka Alfren Banti. (FAUSIAH WULANDARI HAFID)

About koranakselerasi

OnlineAkselerasi.com juga beredar dalam versi cetak (Koran Akselerasi) yang beredar di wilayah Luwu Raya dan Toraja. Semoga, kehadiran media ini, dapat menambah khasana bacaan masyarakat yang lebih edukatif dan mendidik.
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Tidak ada komentar:

Post a Comment


Top