Pelajar di Kabupaten Luwu ikut memecahkan dua rekor MURI Pemkab Luwu. |
BELOPA- Sebanyak 1000 pelajar SMA/SMK se Kabupaten Luwu berpartisipasi dalam pemecahan rekor Museum Rekor Indonesia (MURI) yang diselenggarakan Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan pada Festival Sulsel Menari, Rabu (12/6/2024).
Penjabat Bupati Luwu, Drs Muh Saleh M.Si turut menyaksikan di Tribun Lapangan Andi Djemma Belopa pemecahan 2 rekor MURI yakni kategori Penari Pelajar Terbanyak dan kategori Penggunaan Baju Bodo Terbanyak.
Pada pemecahan rekor yang dipusatkan di Lego-lego, Center Point of Indonesia (CPI) Makassar, tersebut diikuti 24.913 pelajar secara serentak di 24 kabupaten/kota menarikan Tari Paddupa mengenakan baju bodo, baju adat khas Sulawesi Selatan.
Muh Saleh menjelaskan pencatatan rekor MURI ini sekaligus sebagai upaya melestarikan budaya masyarakat Provinsi Sulawesi Selatan yakni Tari Paduppa dan mengenakan baju bodo. "Pemerintah Daerah tentu sangat mengapresiasi kegiatan ini, dan ini menjadi tonggak awal untuk melestarikan nilai-nilai budaya masyarakat kita," jelas Muh Saleh seraya menambahkan Kedatuan Luwu merupakan salah satu kerajaan besar dengan nilai budaya yang perlu dijunjung tinggi. (TOM)
Tidak ada komentar: