Yusril Ihza Mahendra saat menerima kedatangan pasangan Anwar Hafid-Reny Lamadjido di kediamannya. |
JAKARTA- Saat pertemuan silaturahmi, Rabu (22/5/2024), tokoh pendiri Partai Bulan Bintang sekaligus Pakar Hukum Tata Negara, Prof Dr Yusril Ihza Mahendra, memberi 'restu' kepada pasangan Calon Gubernur/Wakil Gubernur Sulteng periode 2024-2029, Dr H Anwar Hafid-dr Reny Lamadjido.
Silaturahmi yang berlangsung di kediaman Yusril Jln Darmawangsa Jakarta Selatan itu dihadiri Ketua DPW PBB Sulteng, Herman Latabe SH, dan Ketua DPC PBB Morowali, Aminuddin Awaludin.
Pada kesempatan sebelumnya, Anwar-Reny Lamadjido telah menerima SK DPP PBB untuk diusung pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sulteng. Hal ini menegaskan, jika PBB dipastikan mengusung Anwar-Reny Lamadjido sebagai kandidat Cagub/Cawagub yang bertarung di Pilkada Sulteng nanti.
Rekomendasi DPP PBB lengkap dengan model B1KWK itu ditandatangani Yusril beserta Sekjen DPP PBB. Selain membahas kesiapan mengikuti Pilkada 27 November mendatang, kubu Anwar-Reny Lamadjido juga membicarakan teknis pendampingan hukum bersama Yusril Ihza Mahendra. Dalam hal ini, Yusril akan bertindak langsung sebagai kuasa hukum Anwar-Reny Lamadjido.
"Bapak Prof Yusril banyak memberikan wejangan dan arahan untuk pasangan Anwar-Reny Lamadjido dalam upayanya memenangkan Pilgub Sulteng, selaku pakar hukum tata negara, tokoh bangsa, serta sesepuh PBB, Prof Yusril kasi banyak masukan yang berharga bagi Anwar-Reny Lamadjido," ujar Ketua DPC PBB Morowali, Aminuddin Awaludin.
Pasangan Anwar-Reny Lamadjido diminta banyak melakukan komunikasi politik dengan DPW PBB Sulteng beserta partai politik (parpol) pengusung lainnya, agar solid satu komando memenangkan Anwar-Reny Lamadjido di Pilgub Sulteng. (FAUSIAH WULANDARI HAFID)
Tidak ada komentar: