Rapat pleno KPU Kota Palopo. |
PALOPO- Dalam rapat pleno yang berlangsung, Kamis (2/5/2024) malam tadi, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palopo menetapkan jumlah perolehan kursi beserta anggota DPRD terpilih hasil Pemilu 2024.
"Rapat pleno ini, merupakan puncak dari Pemilu 2024 yang sukses kita selenggarakan bersama," ungkap Ketua KPU Palopo, Irwandi Djumadin dalam siaran persnya yang diterima Redaksi Koran Akselerasi, Jumat (3/5/2024).
Disebutkan Irwandi selama tahapan Pemilu berjalan, tidak ada gugatan yang masuk ke KPU. Ia menerangkan, Palopo termasuk yang tercepat melaksanakan pleno.
Keberhasilan pelaksanaan Pemilu ini, tak lepas dari kolaborasi dan sinergitas bersama TNI/Polri dan pemerintah kota. Pada saat memimpin rapat pleno, Irwandi didampingi komisioner KPU lainnya, Iswandi Ismail, Muhatsir dan Hary Zulfikar. (RLS/MUSAKKAR DJABAL TIRA)
25 Anggota DPRD Kota Palopo Periode 2024-2029
Dapil 1 Kota Palopo:
1. Awaluddin Saruman (2.159)
2. Aldy Aldrial Rivaldhy Somalinggi (3.692)
3. Alfri Jamil (1.746)
4. Hj Anita Octaviana Andi Leluasa (1.964)
5. Chandra Ishak (1.633)
6. Hj Ely Niang (1.153)
7. Rustan Taruk (846)
Dapil 2 Kota Palopo:
1. Muh Irfan Nawir (2.724)
2. Umar (2.455)
3. Siliwadi (1.716)
4. Cendrana Saputra Martani (2.571)
5. Muh Bastam (1.334)
6. Andi Muh Tazar (2.031)
7. Nureny (1.636)
8. H Harisal A Latief (2.250)
Dapil 3 Kota Palopo:
1. Darwis (2.441)
2. Elisabeth Rosminingsih Zakaria (1.838)
3. Jabir (1.503)
4. Abdul Salam (2.257)
Dapil 4 Kota Palopo:
1. Hj A Rusmiani (2.154)
2. Bata Manurun (2.002)
3. Sadam (1.767)
4. Taming Somba (1.964)
5. Chairil Natsir (2.152)
6. Aris Munandar (1.479)
Tidak ada komentar: