GPM di Kota Palopo. |
PALOPO- Mendekati perayaan Idul Fitri 1445 H/2024 M, Pemkot Palopo semakin gencar menggelar Gerakan Pangan Murah (GPM) untuk menekan laju inflasi.
Sejak tanggal 24 hingga 28 Maret 2024, GPM ini akan berlangsung di 9 kecamatan. Kepala Dinas Perdagangan Palopo, Hj Nurlaeli SPt MP, menjelaskan GPM diadakan untuk memenuhi kebutuhan pokok masyarakat dan mengendalikan harga komoditas yang mengalami lonjakan.
"Inilah yang terus kita lakukan, GPM diharapkan dapat menstabilkan harga di pasaran, dan stok pangan masyarakat tercukupi," jelasnya, Rabu (27/3/2024).
GPM sudah digelar di Lapangan Gaspa (24 Maret 2024), kantor Camat Waru (25 Maret 2024), kantor Camat Wara Barat (25 Maret 2024), Pasar Mungkajang (26 Maret 2024), kantor Camat Sendana (26 Maret 2024), kantor Camat Wara Timur (27 Maret 2024), Pasar Hoby Songka (27 Maret 2024), dan untuk Kamis, 28 Maret 2024, di halaman Kejaksaan Negeri Palopo, Lapangan Telluwanua, dan kantor Camat Bara. (RLS/MUSAKKAR DJABAL TIRA)
Tidak ada komentar: