![]() |
Babinsa membantu warga yang kebanjiran rumahnya di Morut. |
MORUT- Sejumlah desa di Kabupaten Morowali Utara kebanjiran menyusul tingginya curah hujan dalam beberapa hari terakhir, selain itu tidak efektifnya saluran pembuangan juga mengakibatkan genangan air setinggi 50 Cm.
Sebagai bentuk panggilan tugas, para Babinsa Kodim 1311/MRW (Ramil 1311-03/Petasia) tidak tinggal diam begitu saja, mereka langsung terjun ke rumah-rumah warga membantu evakuasi dan penanganan tanggap darurat bersama petugas BPBD Morut, Sabtu (8/4/2023).
Tak peduli basah kuyup, Babinsa dengan semangat keikhlasan membantu warga yang sedang kebanjiran. Untuk memberikan rasa aman, Babinsa ini stand by di rumah warga sampai air benar-benar surut.
Perhatian serta kepedulian yang tinggi dari Babinsa Koramil 1311-03/Petasia tersebut, mengundang decak kagum dari warga setempat. Masyarakat bersyukur di tengah rasa cemas, ada Babinsa yang setia hadir membantu meski dalam situasi banjir. (FAUSIAH WULANDARI HAFID)
Tidak ada komentar: