Tim penilai Satyalancana Wira Karya saat berkunjung ke Wara Timur. |
PALOPO- Hari kedua berada di Kota Palopo, Selasa (7/2/2023), tim penilai Satyalancana Wira Karya Bidang Pemerintahan dalam Pengelolaan, Pengembangan dan Pembangunan Kelautan, melakukan visitasi di Kecamatan Bara dan Wara Timur. Walikota Palopo, Drs HM Judas Amir MH, ikut mendampingi kunjungan tim penilai Satyalancana Wira Karya.
Kunjungan pertama di sentra pengelolaan rumput laut Kelurahan Temmalebba, Bara. Kunjungan kedua di pabrik pembuatan Biostimulan rumput laut di Kelurahan Benteng, Wara Timur. Di lapangan, tim diskusi dan berdialog dengan kelompok pemberdayaan masyarakat budidaya rumput laut dan pelaku pembudidaya politikur rumput laut.
Ketua tim verifikasi lapangan, Brigjen (Pol) Drs R Adang Ginanjar S MM, membeberkan kunjungan tim penilai Satyalancana Wira Karya ke Palopo atas perintah atasan di pusat yakni Menkopolhukam-RI, Mahfud MD, selaku ketua dewan pemberian gelar dan tanda kehormatan. Nantinya, penghargaan Satyalancana Wira Karya akan diserahkan langsung Presiden RI, Joko Widodo. "Tujuan kedatangan kita untuk memastikan Palopo dapat memberi suatu ide dan inovasi daerah untuk menyejahterakan masyarakat. Kita juga harap ada feedback lewat masukan dari masyarakat untuk diteruskan ke pimpinan di pusat," terang R Adang Ginanjar.
Anggota tim penilai, Andi Supriadi SAP, mengutarakan kunjungan tersebut untuk mengukur outcome atau dampak pemanfaatan peningkatan kesejahteraan ke masyarakat dari hasil program yang dibuat kepala daerah. Bagi kepala daerah yang mampu meningkatkan potensi di wilayahnya, akan menerima Satyalancana Wira Karya sebagai bentuk penghargaan tertinggi dari pemerintah pusat. Di lapangan, tim penilai juga mengambil testimoni dari warga yang ditemui.
Walikota Palopo, HM Judas Amir, mengapresiasi kesiapan petani pembudidaya rumput laut serta Dinas Kelautan dan Perikanan saat menerima tim penilai Satyalancana Wira Karya. Ketika masih masa pandemi Covid-19, Palopo tetap mengendalikan laju inflasi, bahkan di bidang ini Palopo salah-satu daerah terbaik di Sulsel. Keberhasilan itu, di antaranya ditunjang dari sektor kelautan serta perikanan.
Terkait pengelolaan Biostimulan rumput laut, Walikota mengimbau petani membuat proposal agar mereka bisa mendapat bantuan pemerintah. Hadir dalam kunjungan lapangan, Sekda Palopo, Drs H Firmanza DP SH MSi, Plt Kadis Kelautan dan Perikanan, Muh Ibnu Hasyim S.STP, Kadis Kebudayaan, Karno S.Sos, Camat Wara Timur, Drs Ruslan MSi, dan lain-lain. (RLS/MUDZAKKAR DJABAL TIRA)
Tidak ada komentar: