Halal bi Halal pengurus Masjid Jabal Nur Perumnas Palopo. |
PALOPO- Jajaran pengurus Dewan Kemakmuran Masjid Jabal Nur Perumnas Kota Palopo, Minggu (29/5/2022), menggelar Halal bi Halal, acara yang berlangsung penuh khidmat tersebut dihadiri Asisten I Pemkot Palopo, Muh Ihsan Asharuddin S.STP MSi, ia mewakili Walikota Palopo.
Ihsan Asharuddin menilai, kegiatan Halal bi Halal ini bagian dari upaya meningkatkan kualitas ibadah serta membangun tali ukhuwah Islamiyah di antar umat Muslim dengan membentuk ikatan persaudaraan dilandasi akidah, iman, dan murni karena Allah SWT.
"Pemerintah Kota (Pemkot) Palopo mengharapkan kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut guna menjadikan Palopo sebagai darah yang sejuk, aman, nyaman, dan kondusif," tandas Ihsan Asharuddin.
Sementara, tausiyah Halal bi Halal dibawakan Ustaz Ahmad Al Habsyi, penceramah kondang di Palopo itu mengingatkan pentingnya meningkatkan iman dan taqwa dengan mendekatkan diri kepada Allah SWT, serta senantiasa bersedekah. Kegiatan ini juga dihadiri para tokoh agama dan masyarakat, serta jamaah Masjid Jabal Nur. (RLS/MUDZAKKAR DJABAL TIRA)
Tidak ada komentar: