LUTRA- Jelang masuknya tahun baru 2021, Pemerintah Desa Pombakka, Kecamatan Malangke Barat, Kabupaten Luwu Utara, Kamis (31/12/2020), melaksanakan pencairan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) tahap III, yang dihadiri Babinsa Koramil 1403-10 Malangke, Serda Nurdin.
BLTD-DD tahap III bulan Oktober sampai Desember 2020 ini, disalurkan kepada 120 KK sebesar Rp900 ribu/tiga bulan. Dimana, pemerintah desa mencairkan BLT-DD sesuai jadwal.
Dalam kesempatan tersebut, Serda Nurdin, menyampaikan pencairan BLT-DD ini berjalan lancar, tertib, dan aman. Warga dan pihak pemerintah desa terkait, benar-benar telah menjalankan protokol kesehatan yang dianjurkan pemerintah, sehingga upaya ini dapat mengantisipasi ancaman wabah Covid-19.
"Kesadaran warga mematuhi protokol kesehatan, sudah sangat baik. Ini dapat dibuktikan saat pencairan BLT-DD, warga menggunakan masker, menjaga jarak fisik, dan mencuci tangan menggunakan sabun," terang Serda Nurdin.
Turut hadir menyaksikan pencairan BLT-DD, Sekdes Pombakka, Bhabinkamtibmas, Aiptu Hartono, pendamping desa, ketua BPD, serta warga penerima asas manfaat. (TOM)
Tidak ada komentar: