LUTRA- Salah-satu sarana menjalin interaksi Babinsa Koramil 1403-10 Malangke dengan masyarakat, melalui kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) sebagai pendorong terselenggaranya pembinaan teritorial (Binter).
Untuk itu, Babinsa Koramil 1403-10 Malangke, Serma Seinuddin, melakukan Komsos di rumah warga Dusun Dondo, Desa Arusu, Kecamatan Malangke Barat, Kabupaten Luwu Utara.
Selain menggali informasi-informasi ter up to date di lapangan, Komsos bertujuan pula mempererat hubungan keakraban antara TNI dan rakyat, khususnya Babinsa dengan warga di wilayah binaan.
"Melalui Komsos, kita berinteraksi dengan warga dengan penuh rasa kekeluargaan dan kebersamaan," ucap Serma Seinuddin, Senin (19/10/2020).
Danramil 1403-10 Malangke, Kapten (Inf) Amir Sahabu, menerangkan, Komsos merupakan salah-satu tugas pokok yang harus dilaksanakan Babinsa TNI dengan berbaur secara langsung dengan masyarakat. (TOM)
Tidak ada komentar: