![]() |
Banjir melanda wilayah Malangke Barat, Luwu Utara. |
Danramil 1403-10 Malangke, Kapten (Inf) Amir Sahabu, dan Forkopimcam Malbar, Jumat (26/6/2020), mendatangi langsung titik-titik banjir di Malbar.
Babinsa Koramil 1403-10 Malangke, Serka Gusramil, menyampaikan letak geografis Malbar yang berada di dataran rendah membuat wilayah tersebut sering menjadi langganan banjir, apabila debit air sungai melebihi volume yang diakibatkan cuaca hujan. Di Pengkajoang sendiri, terdapat 50 rumah penduduk terkena banjir.
Sementara, Danramil 1403-10 Malangke, Kapten (Inf) Amir Sahabu, mengarahkan Babinsa di wilayahnya untuk terus memantau dan melaporkan situasi cuaca di Malbar, serta meningkatkan koordinasi dengan kepala-kepala desa guna mengatasi ancaman banjir susulan yang bisa terjadi kapan saja tanpa diduga. (RLS/TOM)
Tidak ada komentar: