Kegiatan gotong-royong merehab jembatan di Malangke. |
Bersama puluhan warga, Pelda Aspar, Selasa (23/6/2020), melaksanakan kegiatan rehab jembatan yang menghubungkan Dusun Tanete Lampe, Desa Baku-baku dan Dusun Tetenanna, Desa Polejiwa, Kecamatan Malangke, Kabupaten Luwu Utara.
Jembatan dengan panjang 22 meter dengan lebar 2 meter itu, direhab secara bersama-sama demi untuk kepentingan umum. Pelda Aspar dan warga, bersemangat menyelesaikan rehab jembatan.
Danramil 1403-10 Malangke, Kapten (Inf) Amir Sahabu, mengapresiasi kerjasama yang sudah terbangun antara TNI dan masyarakat. Hadir dalam kegiatan itu, Pjs Kades Baku-baku, Hadiawan SAN, dan Kades Polejiwa, Imron SE. (TOM)
Tidak ada komentar: