ads

HUT PERUMDA-TM PALOPO KE-21

HUT PERUMDA-TM PALOPO KE-21

DPRD Kota Palopo

Headline

Metro

Hukum

Daerah

Politik

Jhon Tikara dan Ainun Idol di panggung Mega Plaza.
AKSELERASI- Meski hanya sampai di posisi tujuh besar ajang pencarian bakat "Indonesian Idol" 2020, Ainun tetap mendapat tempat di hati masyarakat Kota Palopo, dan Luwu Raya.

Pasca kompetisi, Ainun Idol hadir di Palopo menghadiri konser terimakasih untuk warga Luwu Raya dan Palopo yang selama ini telah memberi support dan dukungan. Konser itu berlangsung Sabtu (1/2/2020) malam tadi, di Social Barn Mega Plaza Palopo.

Berbagai lapisan masyarakat hadir di konser Ainun ini, termasuk pula komunitas FKJ Brothers yang dimotori Jhon Tikara (JT513) memadati Mega Plaza guna memberi aplaus.

Performance Ainun Idol semalam begitu menghibur, ia menyanyikan lima buah lagu yang dipersembahkan ke masyarakat Palopo dan Luwu Raya secara keseluruhan.

"Malam ini, saya ingin menyampaikan terima kasih untuk warga Palopo dan Luwu Raya atas bantuan doa dan dukungan SMS sehingga saya bisa sampai tujuh besar. Sekali lagi, terima kasih," kata Ainun Idol diiringi tepuk tangan penonton.

Risda yang merupakan tante Ainun Idol mengatakan, konser ini disuguhkan untuk warga Palopo dan Luwu Raya. Ainun, kata dia, berada di Palopo selama sepekan dan sudah ada izin dari manajemen Indonesia Idol.

Sementara itu, Jhon Tikara mewakili FKJ Brothers mengungkapkan, seluruh warga Palopo bangga terhadap Ainun yang mampu menembus tujuh besar Indonesian Idol.

Sebagai ungkapan dukungan terhadap Ainun, Jhon Tikara sempat mengalungkan bunga ke leher Ainun saat keduanya berada di atas panggung. Merasa terharu, Ainun balas mengucapkan terima kasih ke seluruh warga Palopo (Luwu Raya) khususnya komunitas FKJ Brothers. (TOM)

About koranakselerasi

OnlineAkselerasi.com juga beredar dalam versi cetak (Koran Akselerasi) yang beredar di wilayah Luwu Raya dan Toraja. Semoga, kehadiran media ini, dapat menambah khasana bacaan masyarakat yang lebih edukatif dan mendidik.
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Tidak ada komentar:

Post a Comment


Top