![]() |
Camat Sukamaju Selatan, Anjas Rusli (tengah) siap mengaktifkan Siskamling di seluruh desa jelang Pemilu 2019. |
"17 April 2019 mendatang, kita akan menghadapi Pileg dan Pilpres. Di masa itu, tensi politik akan meningkat. Guna mengantisipasi terjadinya potensi konflik, Siskamling kita fungsikan di tiap desa dalam wilayah Sukamaju Selatan," terang Anjas Rusli, kepada Koran Akselerasi, Kamis (28/2/2019).
Penerapan Siskamling ini, lanjut Anjas Rusli, tentunya akan diback-up secara penuh aparat TNI dan Polri. Meski demikian, kepala-kepala desa tetap memegang peranan penting dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di daerahnya masing-masing.
"Upaya mengaktifikan Siskamling, sudah saya umumkan di hadapan rapat Forkopimcam. Pemerintah kecamatan, juga telah melakukan koordinasi dengan aparat TNI/Polri," kuncinya. (LUKMAN HAMARONG)
Tidak ada komentar: