HM Judas Amir. |
Jurubicara JA, Astamanga Asiz, dalam siaran persnya, Kamis (26/10/2017), mengungkapkan, awal November nanti, dua lembaga survei yang digunakan akan merilis survei terbaru calon wakil Judas Amir di pilwalkot.
Banyaknya calon yang ingin berpasangan dengan Judas Amir, sambung Astamanga, membuat pihaknya harus berpatokan pada penilaian survei.
"Kita ingin menang di pilkada. Untuk itu, survei menjadi tolak ukur dalam menentukan pasangan HM Judas Amir. Siapapun tokoh yang direkomendasikan oleh lembaga survei, patut kita terima bersama. Karena, survei adalah kitabnya pilkada," ujarnya.
Lembaga survei yang digunakan JA, adalah Lingkar Survei Indonesia (LSI) Denny JA, dan Indonesia Local Victory (ILV) yang dikendalikan eks surveyor Jaringan Suara Indonesia (JSI), Irfan Jaya.
Dari beberapa nama yang disurvei, aku Astamanga, ada satu nama yang cukup menguat untuk mendampingi JA. Meski demikian, ia belum mau membuka sosok yang dimaksud. Untuk diketahui, sejumlah nama yang masuk dalam survei JA, diantaranya Budi Sada, H Marthin Jaya, H Rahmat Masri Bandaso, Akhmad Syarifuddin Daud, H Haidir Basir, dll. Sementara dari unsur polisit, terdapat nama Ketua PKB Palopo, Dahri Suli, dan Ketua PDI-P Palopo, Alfri Jamil. (RLS-TOM)
Tidak ada komentar: