Dandim 1403/Swg, Letkol (Kav) Cecep Tendi Sutandi. |
Dandim 1403/Swg, Letkol (Kav) Cecep Tendi Sutandi, yang menjadi Inspektur Upacara (Irup), memberikan gambaran tentang pembangunan kekuatan dan profesionalisme prajurit TNI agar terus dicintai dan menjadi kebanggaan masyarakat Indonesia.
"Instruksi saya kepada seluruh personil TNI, pertama tingkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa sebagai landasan moral dan etika melaksanakan tugas. Kedua, prajurit TNI berkaitan langsung tegak atau runtuhnya negara atau bercerainya bangsa. Ketiga, junjung tinggi nilai semangat kebangsaan. Keempat, pegang teguh disiplin keprajuritan dengan berpedoman septa marga. Kelima, bina solidaritas satuan, keenam selalu hadir di tengah masyarakat, dan ketujuh laksanakan tugas dengan baik, berani, tulus, dan ikhlas demi NKRI," tegas Cecep Tendi Sutandi.
Upacara HUT TNI ke-72 tahun 2017 mengambil tema "Bersama Rakyat TNI Kuat" dihadiri pimpinan TNI/Polri se Luwu Raya, beserta jajaran Forkopimda se Luwu Raya. (RLS-TOM)
Tidak ada komentar: