Siswa TK Negeri Pembina Palopo, M Kaizar Mubarak Djabal Tira, juara lomba mewarnai yang digelar PT Pegadaian Syariah Luwu-Palopo. |
Muhammad Kaizar Djabal Tira, siswa TN Negeri Pembina Palopo, berhasil keluar sebagai juara tiga di ajang tersebut. Atas prestasinya, ia berhak menerima trofi dan uang pembinaan Rp500 ribu. Ini merupakan prestasi juara yang tuk kali kesekian diraih M Kaizar di ajang lomba mewarnai.
Sementara, untuk juara satu menerima uang pembinaan Rp1 juta plus piala, dan juara dua, piala dan uang pembinaan Rp750 ribu.
Pimpinan Cabang PT Pegadaian Syariah Luwu-Palopo, Nuzul Rahmat, mengungkapkan lomba yang diadakan sejalan program pemerintah di bidang investasi Sumber Daya Manusia (SDM). Upaya menumbuhkembangkan SDM idealnya dimulai sejak usia 4-6 tahun.
"Disitu lah perkembangan kecerdasan emosional dapat terlihat dan menjadi peluang menabur benih-benih keuletan, kebajikan, dan kematangan watak serta karakter," tandasnya.
Lewat lomba mewarnai antar pelajar usia dini, PT Pegadaian Syariah juga berupaya memperkenalkan ke publik implementasi program literasi dan inklusi keuangan PT Pegadaian Syariah Luwu-Palopo. Untuk saat ini, ada dua program unggulan PT Pegadaian Syariah yaitu; menambung Emas dan Haji. (MDT-TOM)
Tidak ada komentar: