HA Mudzakkar saat menjadi narasumber di FIMEI Universitas Bosowa. |
Bupati yang akrab disapa Cakka ini, mengulas tentang pemerataan dan pengembangan potensi daerah yang memacu pembangunan ekonomi nasional.
"Infrastruktur merupakan faktor yang utama. Pemenuhan infrastruktur dapat mendorong tumbuhnya nilai investasi yang dapat meningkatkan pemerataan dan pembangunan ekonomi," kata Cakka.
Di Sulsel, lanjut Cakka, perekonomian semakin meningkat. Bahkan, karena didukung potensi yang kuat, laju pertumbuhan ekonomi Sulsel di atas rata-rata pertumbuhan ekonomi pusat.
"Selain pembangunan infrastruktur, untuk menggerakkan pemerataan ekonomi yang lebih besar, perlu adanya perencanaan yang matang, baik itu perencanaan jangka panjang, menengah, maupun perencanaan jangka pendek, dan tetap memperhatikan perkemangan ekonomi global," paparnya.
Potensi ekonomi Sulsel, lebih bertumpu pada sektor pertanian. Olehnya itu, pengembangan potensi pertanian ini perlu dibuatkan perencanaan yang tepat.
Forum ilmiah tersebut dihadiri ratusan mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi se Indonesia, diantaranya Univ 17 Agustus 1945 (Untag) Surabaya, Univ Haluoleo, Univ Khairun Maluku, Univ Bhayangkara Surabaya, Univ Pasundan Bandung, UPRI Makassar, Univ Fajar, Univ Negeri Gorontalo, STIE Amkop, Univ Kanjuruhan Malang, dll.
Andi Fikri, salah seorang panitia mengungkapkan pihaknya mengundang Cakka yang juga Bakal Calon (Balon) Wakil Gubernur Sulsel periode 2018-2023 sebagai pembicara karena ia (HA Mudzakkar, red) dianggap sukses meningkatkan perekonomian Luwu selama dirinya memimpin Bumi Sawerigading selama dua periode. (RLS/TOM)
Tidak ada komentar: