![]() |
KETUA Dekopinda Palopo, H Zirmayanto memberikan motivasi di acara peresmian Koperasi To'ciung Universitas Andi Djemma Palopo. |
Ketua Koperasi To'Ciung Univ Andi Djemma, Ir Anas Boceng MSi, berharap didirikannya lembaga perkoperasian tersebut ke depan dapat membantu memenuhi kebutuhan mahasiswa Unanda.
"Setelah beroperasi, koperasi ini akan melayani berbagai kebutuhan mahasiswa Unanda yang tersebar di empat kampus," terang Anas Boceng.
Ia menambahkan, pendirian Koperasi To'ciung Unanda, berdasarkan Akta No: 17 tanggal 11 September 2014, dengan alamat Jln Puang Haji Daud, No: 14 Palopo. "Semoga keberadaan koperasi ini bisa membantu mahasiswa," ucap Anas Boceng.
Dalam kesempatan itu, Ketua Dekopinda Palopo, H Zirmayanto, memberikan tips kepada pengurus dan anggota Koperasi To'Ciung Unanda tentang bagaimana cara membesarkan usaha koperasi. "Sebuah lembaga koperasi kampus dapat mengalami kemajuan jika pengurus dan anggotanya mampu mengcover seluruh kebutuhan mahasiswa, terutama yang ada di Unanda ini," terang Zirmayanto.
Untuk mendukung sistem neraca administrasi, Dekopinda Palopo siap membantu memfasilitasi penggunaan aplikasi keuangan berbasis online atau perbankan. "Sistemnya, sama dengan yang berlaku di lembaga perbankan. Jika Koperasi To'ciung. (TOM)
bersedia, kita siap membantu aplikasinya," kunci Zirmayanto
Tidak ada komentar: